JAKARTA, RADIANTVOICE.ID – Peneliti studi pembangunan Fandi Ahmad menilai Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan, merupakan salah satu tokoh kunci di pemerintahan Prabowo Subianto–Gibran Rakabuming Raka. Menurutnya, Zulhas menjadi sosok andalan Presiden Prabowo dalam menjalankan agenda prioritas nasional di bidang ketahanan pangan dan ekonomi desa.
“Pak Zulhas salah satu Menko andalan Presiden. Ini menunjukkan kepercayaan besar Presiden terhadap kinerja beliau,” ujar Fandi saat menanggapi hasil survei lembaga Strategic and Political Insight Network (SPIN), yang menempatkan Zulhas sebagai Menko dengan kinerja terbaik, Kamis (16/10).
Fandi menegaskan, kepercayaan itu bukan tanpa alasan. Dalam satu tahun pertama pemerintahan Prabowo–Gibran, Zulkifli Hasan dinilai berhasil mengimplementasikan berbagai program strategis yang berdampak langsung pada masyarakat. “Stabilitas harga pangan, surplus gabah, dan kelancaran pendirian Koperasi Desa Merah Putih (Kopdes) sebanyak 80 ribu unit adalah kerja keras Pak Zulhas dalam mengoordinasikan sektor pangan nasional,” ujarnya.
Jebolan Monash University itu juga menilai keberhasilan Zulhas mencerminkan efektivitas koordinasi antar kementerian di bidang pangan dan ekonomi rakyat. Ia menilai publik kini mulai merasakan hasil nyata dari kebijakan yang dipimpin langsung oleh Menko Pangan. “Persepsi publik yang positif terhadap kinerja Zulhas adalah bukti bahwa arahan Presiden dijalankan dengan serius dan hasilnya terlihat di lapangan,” tambahnya.
Hasil survei SPIN edisi Oktober 2025 menunjukkan, Zulkifli Hasan meraih penilaian tertinggi sebagai Menko berkinerja terbaik dengan 24,4 persen suara responden, disusul Agus Harimurti Yudhoyono (22,6 persen) dan Abdul Muhaimin Iskandar (21,2 persen). Survei dilakukan terhadap 1.600 responden di 38 provinsi dengan margin of error ±2,45 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen (RED).
			








		    





















                
Discussion about this post